Fadlianto Botutihe

BAHAN PANGAN SUMBER ENERGI




Bahan pangan sumber energi berupa zat tepung, protein dan lemak atau minyak. Bahan pangan yang mengandung zat tepung atau karbohidrat biasanya berupa bahan makanan pokok, diantaranya serealia (beras, jagung, sorgum, gandum) dan ubi-ubian (ubi kayu, ubi jalar, kentang, talas). Karbohidrat juga terdapat pada tepung (terigu, hunkue), batang (tebu, sagu), buah-buahan (sukun, pisang, alpukat) dan minyak (margarine, minyak kelapa, kemiri
Fadlianto Botutihe

Pengenalan Berbagai Mineral Yang Dibutuhkan Tubuh



Mineral dikenal sebagai salah satu zat makanan utama yang dibutuhkan oleh tubuh. Mineral yang dikonsumsi oleh manusia bukanlah mineral yang berada bebas di alam berupa barang tambang seperti nikel dan kobal. Mineral
Fadlianto Botutihe
Fadlianto Botutihe
KARBOHIDRAT 

 Karbohidrat adalah polihidroksi aldehid atau keton atau senyawa yang menghasilkan senyawa-senyawa ini bila di hidrolisa. Nama karbohidrat berasal dari kenyataan bahwa kebanyakan dari senyawa ini mempunyai rumus empiris yang menunjukkan karbon hidrat dan memiliki nisbah karbon terhadap hidrogen dan oksigen 1:2:1, misal D-glukosa rumus empiris C6H12O6 Karbohidrat dapat diperoleh dari bahan pangan hewani dan nabati. Pada kehidupan sehari-hari terutama dipenuhi oleh bahan makanan asal tumbuh-tumbuhan. Pada tumbuhan karbohidrat terutama dibentuk oleh reaksi dari CO2 dan H2O dengan bantuan sinar matahari melalui proses fotosintesis dalam sel tanaman yang berklorofil. Karbohidrat yang hanya terdapat dalam makanan asal tumbuhan atau nabati yang tidak terdapat pada hewan adalah serat. Serat banyak terdapat pada biji-bijian dan padi-padian seperti beras, jagung dan gandum. Serat sangat dianjurkan untuk konsumsi makan manusia terutama untuk diet. Secara garis besar ada tiga kelas besar karbohidrat, yaitu: monosakarida, oligosakarida dan polisakarida. Polisakarida dan oligosakarida dapat dihidrolisis secara sempurna menjadi monosakarida
  
Fadlianto Botutihe
Fadlianto Botutihe

Susu Kambing
 Air susu merupakan bahan makanan yang istimewa bagi manusia karena kelezatan dan komposisinya yang  ideal selain air susu mengandung semua zat yang dibutuhkan oleh tubuh, semua zat makanan yang terkandung didalam air susu dapat diserap oleh darah dan dapat dimanfaatkan oleh tubuh. Air susu yang banyak menyebar dan dikenal dipasaran adalah air susu sapi. Sebenarnya air susu kambing dan kerbau  tidak kalah nilai gizinya dibandingkan dengan air susu sapi. Hanya karena faktor kebiasaan dan ketersediaannya. Maka air susu sapi lebih menonjol di pasaran. Beberapa daerah diindonesia telah memanfaatkan susu kambing  dan kerbau yaitu daerah sumatra utara, sumatra barat, dan sulawesi selatan. Bahkan dinegara lain susu kambing telah dianjurkan oleh dokter-dokter dan digunakan untuk pengobatan (Saleh  Enizah, 2004).
  
Fadlianto Botutihe
Pati
Pati merupakan bagian dari karbohidrat. Pati merupakan sumber utama penghasil energi dari pangan yang dikonsumsi oleh manusia. Sumber-sumber pati di dunia berasal dari tanaman sereal, legume, umbi-umbian, serta beberapa dari tanaman palm seperti sagu. 60-70% dari berat biji-bijian sereal mengandung pati dan menyediakan 70-80% kebutuhan kalori bagi   penduduk dunia. Pati murni atau pati yang dimodifikasi banyak digunakan dalam industri pangan atau non pangan. Dalam penggunaan sebagai pangan pun dapat diklasifikasin sebagai penggunaan primer atau sekunder. Penggunaan pati sebagai sumber pangan primer misalnya dijadikan sebagai bahan makanan pokok untuk memenuhi kebutuhan energy harian manusia, sedangkan jika digunakan sebagai bahan pangan sekunder, pati dapat dijadikan sebagai bahan pengisi, pembentukan gel atau pengental, moisture-retention, pembentukan tekstur dan lain sebagainya. Sedangkan jika digunakan sebagai bahan industri non pangan pati banyak digunakan dalam industri kertas dan tekstil. Sifat karakteristik kimia dan fisik dari pati inilah    yang membedakan pati dengan sumber karbohidrat lainnya. Pati tersusun dari monomer monosakarida enam karbon D-glukosa. Struktur monosakarida D-glukosa dapat digambarkan dalam struktur rantai terbuka atau dalam bentuk cincin. Konfigurasi dalam bentuk cincin yang biasa juga disebut dengan pyranose lebih stabil secara termodinamika dalam larutan. Atom C1 pada struktur aldehid pada glukosa merupakan atom karbon yang sangat reaktif yang menyebabkan D-glukosa menjadi gula reduksi (Bastian, 2011)
Fadlianto Botutihe
Tepung tapioka yang dibuat dari ubi kayu mempunyai banyak kegunaan, antara lain sebagai bahan pembantu dalam berbagai industri. Dibandingkan dengan tepung jagung, kentang, dan gandum atau terigu, komposisi zat gizi
Fadlianto Botutihe
TOMAT 

Tanaman tomat merupakan komoditas sayuran yang berasal dari Peru dan Ekuador. Komoditas ini telah menyebar ke seluruh dunia khususnya negara yang beriklim tropis. Istilah tomat berasal dari bahasa Aztec (salah satu nama suku Indian), yaitu xitomate atau xitotomate. Tomat (Lycopersicum esculentum Mill) merupakan tumbuhan setahun, berbentuk perdu atau semak dan termasuk kedalam golongan tanaman berbunga (Angiospermae) (Dewanti, 2010).
 
AIR
Fadlianto Botutihe
AIR
Air Merupakan bahan yang sangat penting bagi kehidupan manusia dan fungsinya tidak pernah dapat digantikan oleh senyawa lain. Air juga merupakan komponen penting dalam bahan makanan karena air dapat mempengaruhi penampakan, tekstrur serta cita rasa makanan kita. Bahkan dalam bahan makanan yang kering sekalipun, seperti buah kering, tepung, serta biji-bijian, terkandung ait dalam jumlah tertentu. (Winarno, 2004)



Sebuah molekul air terdiri dari sebuah atom oksigen yang berikatan kovalen dengan dua atom hidrogen. Hidrogen dan oksigen mempunyai daya padu yang sangat besar antara keduanya. Keunikan air terjadi berkat ikatan pemadu kedua unsurnya. Semua atom dalam molekul air terjalin menjadi satu oleh ikatan yang kuat, yang hanya dapat dipecahkan oleh perantara yang paling agresif, misalnya energi listrik atau zat kimia seperti logam kalium. (Winarno, 2004)


Air untuk pengolahan pangan

           Air yang berhubungan dengan hasil-hasil industri pengolahan panganharus memenuhi setidak-tidaknya standar mutu yang diperlukan untuk minum atau air minum. Tetapi masing-masing bagian dari industri pengolahan pangan mungkin perlu mengembangkan syarat-syarat mutu air khusus untuk mencapai hasil-hasil pengolahan yang memuaskan. Dalam banyak hal diperlukan air yang bermutu lebih tinggi dari pada yangg diperlukan untuk keperluan air minum. Dimana diperlukan penanganan tambahan supaya semua mikroorganisme yang ada mati, untuk menghilangkan semua bahan-bahan di dalam air mungkin dapat mempengaruhi penampakan, rasa dan stabilitas hasil akhir, untuk menyesuaikan pH pada tingkat yang diinginkan, dan supaya mutu air sepanjang tahun dapat konsisten. (Buckle, dkk 1987)
Fadlianto Botutihe

Cara membuat minuman soda yg akan saya berikan disini adl cara yg pernah dipraktekkan oleh siswa2 SD dalam pelajaran sains. Sederhana memang.
Bahannya :
- Air matang
- Gula pasir
- Aroma pasta rasa buah (strawberry, jeruk dll)
- Asam sitrat
- Soda kue
Caranya semua bahan dicampur menjadi satu sedangkan ukurannya sesuai selera.
Gelembung2 soda seperti pada minuman bersoda akan muncul sebagai akibat dari percampuran asam sitrat, soda kue dan air. Gelembung2 yg dihasilkan adalah gas karbondioksida sebagai hasil reaksi kimia dari percampuran 2 zat yg bersifat asam dan basa. Semuanya aman dikonsumsi.
Catatan:
Aroma pasta mempunyai warna sesuai dg aroma buahnya. Misalnya aroma strawberry berwarna merah. aroma jeruk berwarna kuning dst.
Asam sitrat, soda kue dan aroma pasta dapat dibeli di toko bahan pembuat kue atau swalayan.
Fadlianto Botutihe
Protein      
          Protein merupakan salah satu kelompok bahan makronutrien. Tidak seperti bahan makronutrien lain (lemak dan karbohidrat), protein ini berperan lebih penting dalam pembentukan biomolekul dari pada sebagai sumber energi. Namun demikian apabila organisme sedang kekurangan energi, maka protein ini terpaksa dapat juga dipakai sebagai sumber energi. Kandungan energi protein rata-rata 4 kilokalori/gram atau setara dengan kandungan karbohidrat Protein dalam bahan makanan yang dikonsumsi manusia diserap oleh usus dalam bentuk asam amino, hal ini yang akan menimbulkan reaksi alergik dalam tubuh yang sering sekali timbul pada orang yang makan bahan makanan  mengandung protein. Seperti susu, ikan laut, udang, telur dan lain sebagainya.

          Keistimewaan dari protein ini adalah strukturnya yang mengandung N (15,30-18%), C (52-40%), H (6,90-7,30%), O (21- 23,50%),  S (0,8-2%)disamping C,H,O (seperti juga karbohidrat dan lemak), dan S kadang-kadang P, Fe, dan Cu (sebagai senyawa kompleks dengan protein). Dengan demikian maka salah satu cara terpenting yang cukup spesifik untuk menentukan jumlah protein secara kuantitatif adalah dengan penentuan kandungan N yang ada dalam bahan makanan atau bahan lain.